10 Tip Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut

10 Tip Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut


Gigi berlubang adalah investasi penyakit kronis.
Menurut World Health Organization (WHO), pada 2012 ada sekitar 60-90 persen penduduk sebuah negara yang mengalami gigi berlubang. Dan gigi berlubang adalah “investasi untuk penyakit-penyakit kronis,” jelas Dr. drg. Zaura Rini Anggraeni, MDS. Bagaimana menjaga gigi?

Untuk menjaga gigi dan mulut tetap sehat, beberapa hal – yang kadang terdengar remeh - perlu dilakukan. Berikut tips soal bagaimana merawat gigi Anda:
  1. Gosoklah gigi sekurang-kurangnya dua kali sehari dengan pasta gigi yang mengandung fluoride. Kapan waktu yang tepat untuk menggosok gigi? Setelah makan pagi dan sebelum tidur.
  2. Sekali dalam seminggu, berkumurlah dengan obat kumur. Ini dapat membantu mencegah terjadinya plak dan karang gigi.
  3. Sikat gigi dengan baik dan benar, yaitu dengan menjangkau ke seluruh permukaan gigi dengan arah dari gusi ke gigi.
  4. Berhati-hati dalam menggunakan pemutih gigi.
  5. Pilih sikat gigi yang mempunyai bulu sikat lembut.
  6. Kurangi konsumsi makanan yang mengandung gula seperti permen, atau makanan bertepung. Sisa-sisa makanan ini dapat melekat pada gigi.
  7. Konsumsi buah dan sayur yang dapat membersihkan gigi seperti apel, wortel, dan seledri.
  8. Batasi anggur merah, kopi, dan teh.
  9. Berhenti merokok.
  10. Lakukan pemeriksaan ke dokter gigi setiap 6 bulan sekali secara rutin.

9 Makanan Yang Membantu Meningkatkan Kecerdasan Anak

9 Makanan Yang Membantu Meningkatkan Kecerdasan Anak
Meskipun kecerdasan anak dipengaruhi oleh faktor internal yaitu genetika akan tetapi beberapa faktor eksternal termasuk pada aktivitas fisik, stimulasi, asupan nutrisi dan kesehatan juga ikut berperan. Sehingga untuk anda sebagai orang tua sekiranya dapat membantu dalam memberikan asupan nutrisi yang terbaik dalam merangsang kecerdasan anak.
Berikut adalah 9 makanan untuk kecerdasan anak, yaitu :

1.  Ikan salmon

Ikan yang mengandung lemak seperti salmon merupakan sumber terbaik asam lemak omega-3, EPA dan DHA keduanya penting dalam pertumbuhan dan perkembangan fungsi otak anak anda. Penelitian menunjukkan bahwa anak yang mendapatkan asupan asam lemak omega 3 lebih mempunyai kemampuan berpikir tajam. Menurut para ahli, meskipun tuna mengandung asam lemak omega-3, tetapi ikan salmon lebih banyak kandungan omega 3 ketimbang ikan tuna.

2.  Telur

Telur merupakan sumber penting protein yang dikenal relatif murah dan harganya cukup terjangkau. Kuning telur terbukti mengandung kolin, suatu zat yang dapat membantu perkembangan memori. Anda dapat menyediakan jenis variasi olahan telur untuk menambah selera makan anak anda.

3.  Selai kacang

Kacang tanah dan selai kacang merupakan salah satu sumber vitamin E. Vitamin E merupakan antioksidan yang dapat melindungi membran sel saraf. Kandungan thiamin dan vitamin E membantu otak dan sistem saraf dalam penggunaan glukosa untuk membentuk energi yang dibutuhkan tubuh

4.  Seluruh biji-bijian

Otak membutuhkan suplai glukosa dari tubuh yang sifatnya konstan sehingga gandum dapat mendukung kebutuhan tubuh anda dengan kandungan serat yang dihasilkan dari biji-biji nya. Serat yang terdapat pada biji-bijian akan membantu dalam mengatur pelepasan glukosa di dalam tubuh. Kandungan vitamin B yang terdapat di dalam gandum akan menjaga sistem saraf untuk tetap berfungsi sehat.

5.  Oat / Oatmeal

Oat merupakan salah satu dari sereal paling populer di kalangan anak-anak dan kaya akan nutrisi penting bagi otak. Oat mampu menyediakan energi  untuk otak yang sangat dibutuhkan anak-anak, oatmeal sangat tepat jika dikonsumsi di pagi hari .Kandungan serat di dalam oat atau oatmeal mampu menjaga kesehatan dan kecerdasan anak anda. Oat juga merupakan sumber vitamin E, vitamin B, seng dan kalium yang membuat tubuh dan fungsi otak berfungsi secara optimal.

6.  Jenis Buah

Secara umum, warna yang kuat terkandung di dalam buah cherry, blackberry,strawberry dan blueberry mengandung kecukupan gizi yang baik untuk kecerdasan anak. Kelompok buah Berries mengandung kadar antioksidan yang tinggi, apalagi kandungan vitamin C yang mampu menangka radikal bebas penyebab kanker. Beberapa penelitian menunjukkan kandungan dari ekstrak strawberry dan blueberry mampu memperbaiki fungsi daya ingata. Selain itu biji dari buah-buah berry kaya akan asam lemak omega-3 yang sangat dibutuhkan dalam kesehatan otak terutama kecerdasan.

7.  Kacang-kacangan

Kacang adalah cemilan istimewa karena makanan dari kacang kacangan memiliki energi yang berasal dari protein dan karbohidrat kompleks. Selain itu, kacang-kacangan mengandung serat, vitamin dan juga mineral. Kacang adalah makanan yang baik untuk otak anak anda dikarenakan dapat mempertahankan energi dan juga kemampuan berpikir. Menurut hasil penelitian, kacang merah mengandung lebih banyak asam lemak omega-3 daripada jenis kacang lainnya, khususnya ALA - jenis asan lemak omega-3 yang penting bagi pertumbuhan dan fungsi otak.

8.  Sayuran berwarna

Tomat, ubi jalar merah, labu, wortel, bayam adalah sayuran yang kaya nutrisi dan antioksidan yang akan membuat sel-sel otak sehat. Mengkonsumsi variasi sayuran memang sangat penting untuk kesehatan meskipun pada kenyataannya anak-anak tidak menyukai sayuran, untuk itu anda dapat membuat olahan cemilan dari bahan dasar sayuran.

9.  Susu dan Yogurt

Makanan yang berasal dari produk susu memiliki kandungan protein tinggi dan vitamin B. Kandungan protein dan vitamin B merupakan nutrisi  penting dalam perumbuhan jaringan otak dan juga enzim. Mengonsumsi Susu, olahan susu atau yogurt juga bisa membuat perut bertahan dari lapar karena adanya kandungan protein dan karbohidrat serta menjadi sumber energi bagi otak anak anda. Penelitian menemukan bahwa anak-anak dan remaja membutuhkan lebih banyak vitamin D bahkan 10 kali dari dosis yang direkomendasikan. Vitamin D adalah vitamin yang juga penting untuk otot dan saraf sistem siklus hidup sel-sel manusia secara keseluruhan.

Contoh Permainan Edukatif Untuk Anak

Contoh Permainan Edukatif Untuk Anak - Anak-anka adalah pribadi yang unik yang tidak pernah kita ketahui apa yang menjadi keinginan dan yang dipikirkannya ketika mereka sedang bermain karena pada saat itu mereka selalu ingin tahu dengan apa yang mereka lakukan. Bermain bagi anak merupakan kebutuhan pokok yang tidak bisa di cegah oleh siapapun termasuk orang tua, karena dengan bermain anak-anak bisa mendapatkan kesenangan dan juga mendapatkan pendidikan. Pelajaran pertama yang mereka kenal adalah bermain dan sesuai tumbuh kembang mereka, proses bermain juga mengalami perubahan sesuai dengan tingkatan usia anak-anak. Dan pada artikel ini akan dijelaskan beberapa contoh permainan edukatif untuk anak yang bisa dilakukan didalam kehidupan mereka sehari-hari

Contoh Permainan Edukatif Untuk Anak

Bentuk, jenis dan alat permainan yang ada saat ini memang banyak ditemui dan bisa didapatkan dengan mudah. Apalagi dengan pertumbuhan dan perkembangan teknologi yang semakin cepat khususnya pada media elektronik yaitu ponsel, jenis permainan juga banyak tertanam di media komunikasi tersebut namun tidak semua permainan yang ada didalam ponsel saat ini memiliki fungsi yang mendidik (edukatif), bahkan lebih banyak kerugiannya jika dimainkan oleh anak-anak karena permainan seperti itu adalah permainan yang akan membuat anak menjadi dan memiliki sifat egois dan tidak mau atau tidak peduli dengan lingkungan sekitarnya. Iya, bermain permainan di ponsel tidak akan membuat anak menjadi pintar, mereka akan cenderung menyendiri untuk menyelesaikan permainannya dan tidak akan pernah peduli dengan lingkungannya. Ingat permainan yang anak-anak mainkan tidak hanya sekedar membuat mereka senang tapi harus ada unsur pendidikan dan kepedulian terhadap lingkungan sekitarnya

Selain itu, dalam bermain juga mengajarkan anak-anak untuk hidup sederhana. Jika anak-anak selalu diberi mainan yang ada didalam ponsel, maka kesederhanaan tersebut tidak akan pernah mereka miliki. Karena jika mereka selalu menggunakan ponsel dalam bermain, mereka akan mencari informasi tentang permainan yang terbaru dan ponsel terbaru. Tidak hanya dengan ponsel, alat permainan lainnya yang juga tidak memiliki nilai edukatif adalah permainan di komputer, video game, playstation, dan game remote control adalah contoh permainan tidak edukatif untuk anak

Berikut beberapa contoh permainan edukatif untuk anak yang bisa didapatkan lebih mudah dan lebih murah dengan nilai-nilai pendidikan didalamnya:

  1. Permainan yang memiliki fungsi dan tujuan untuk mengasah otak yaitu keterampilan berpikir, daya ingat dan imajinasi. Contoh permainan: ular tangga, catur, puzzle, lego, menyusun balok
  2. Permainan yang menyehatkan tubuh anak karena adanya gerakan fisik dalam melakukan permainan ini. Contoh permainan: sepak bola, loncat tali, lempa bola, kasti. Namun untuk melakukan permainan ini dibutuhkan area yang lebih luas
  3. Permainan yang melatih anak dalam beradaptasi dan bersosialisasi. Permainan ini dilakukan dalam bentuk kelompok atau team atau melibatkan 5 orang lebih. Dengan permainan ini anak akan mengetahui cara hidup bersosial dan memahami orang lain. Contoh permainan: main jual-jualan, petak umpet, sepakbola, kelereng, permainan peran seperti guru dan murid
  4. Permainan yang melatih dan membentuk kepribadian dan tanggungjawab. Contoh permainan: permainan peran atau drama


Itulah beberapa contoh permainan edukatif untuk anak yang dapat membantu proses tumbuh kembang mereka secara baik dan maksimal. Selain dari contoh diatas, masih banyak contoh permainan lainnya yang dapat dimainkan oleh anak-anak. Semoga bermanfaat

Cara Paling Mudah Menghilangkan Perasaan Patah Hati

Patah hati merupakan hal yang sangat wajar bagi mereka yang menjalani hubungan percintaan. Patah hati ini dianggap sebagai suatu hal yang dapat membuat seseorang merasa galau dan merasa paling sakit sedunia. Memang patah hati adalah suatu hal yang sangat menyakitkan. Akan tetapi, dalam menghadapinya kita tidak boleh berlarut-larut sampai seminggu atau bahkan sebulan karena hal tersebut bukan malah membuat si doi senang tetapi kita sendiri yang akan rugi segalanya. Oleh karena itu, untuk menghadapi rasa sakit dan patah hati yang berkepanjangan. Berikut ini cara-cara efektif untuk menghilangkan patah hati.

Menceritakan kesedihan. Bercerita merupakan suatu hal yang dapat melegakan akal dan pikiran kita. Biasanya untuk menceritakan hal pribadi apalagi tentang patah hati kita lebih nyaman bercerita dengan sahabat baik kita. Karena kita ketahui teman dekat tersebut mengerti tentang keadaan kita sehingga akan memberikan solusi yang dapat membuat bangkit kembali dari keterpurukan.

Alihkan Perhatian Banyak cara yang dilakukan untuk mengalihkan perhatian dari perasaan patah hati tersebut entah kita mencari hobi yang sesuai dengan hati kita. Misalnya dengan membaca buku, olahraga ataupun hobi lainya. Memang tidak mudah bisa langsung hilang akan tetapi, setidaknya dengan kita menikmati hobi kita yang baru secara perlahan dapat mengurangi perasaan patah hati tersebut.

Berfikir positif Langkah ini dirasa hal yang paling tepat saat kamu merasakan patah hati karena banyak orang yang jatuh dan tidak bangkit lagi karena mereka selalu berfikir negatif dan depresi menghadapi suatu hal khususnya masalah percintaan. Mereka menganggap bila putus cinta adalah sesuatu yang akhir dari segalanya sehingga mereka malas untuk melakukan hal pada umumnya. Oleh karena itu, dengan kita selalu berfikir positif maka, secara tidak langsung kita mencapai usia kematangan karena bisa menghadapi patah hati dengan tenang.

Manjakan Diri Bagi Anda yang sedang merasakan patah hati, memanjakan diri merupakan salah satu hal yang boleh dicoba karena dengan kita memanjakan diri baik itu dengan luluran ataupun perawatan akan membuat kita lebih fresh dan segar dalam melanjutkan kehidupan kita sehari-hari.

Selain itu, dengan kita memanjakan diri terdapat nilai plus yang lain karena membuat kita lebih menarik sehingga memungkinkan ada lawan jenis yang tertarik kembali terhadap pesona kita.

Membuat rencana hidup yang baru. Hal ini dilakukan agar kita memiliki target baru dalam menjalani kehidupan tanpa harus memikirkan kembali rasa patah hati yang berkepanjangan. Karena sebenarnya dengan kita selau memikirkan masalalu secara tidak langsung akan menghambat diri kita sendiri. Oleh karena itu, dengan rencana hidup dan target yang jelas kita tidak akan lagi jatuh dalam kesalahan yang sama.

Nikmati waktu dengan teman-teman. Memang diakui perasaan patah hati akan selau muncul bila kita dalam kesendirian. Kesendirian tersebut membuat kita memikirkan hal yang bermacam-macam serta masalalu yang jelas-jelas tidak ada gunanya.

Oleh karena itu, sahabat dan teman-teman merupakan tempat yang paling tepat untuk kita berkeluh kesah serta mengalihkan perhatian kita terhadap suatu hal yang baru. Selain itu, kita ketahui sendiri fungsi sahabat atau teman dekat disini adalah memberikan support atau motivasi agar kita bisa bangkit kembali dan tidak berlama-lama merasakan patah hati tersebut yang jelas-jelas dapat merugikan kita.

Bahaya Menjadi Perokok Pasif

Bahaya Menjadi Perokok Pasif
Perokok pasif adalah seseorang yang tidak merokok secara langsung namun menghirup asap rokok dari orang-orang yang merokok di sekitarnya seperti di rumah maupun di lingkungan kerja. Meski tidak secara langsung merokok, perokok pasif bisa turut terkena dampak buruknya juga. Makin sering seseorang terpajan asap rokok, makin tinggi pula risiko gangguan kesehatan yang dialaminya.
Ketika dihembuskan oleh perokok, asap rokok tidak hilang begitu saja. Asap rokok dapat bertahan di udara sekitar dua hingga tiga jam. Asap rokok akan tetap ada meski tidak terdeteksi oleh indera penciuman maupun penglihatan Anda.
bahaya menjadi perokok pasif - alodokter
Efek Buruk Asap Rokok
Menghirup asap rokok dapat berdampak buruk, baik secara sementara maupun dalam jangka panjang. Terpajan asap rokok dapat langsung menimbulkan gejala seperti mata merah, sakit kepala, dan batuk-batuk.
Asap rokok yang tersebar mengandung lebih dari 7000 jenis bahan kimia. Ratusan di antaranya telah terdeteksi berbahaya, seperti karbon monoksida dan amonia. Selain itu, asap rokok mengandung lebih dari 50 bahan kimia yang dapat menyebabkan kanker, seperti arsenik, nikel, kadmium, dan formaldehida.
Pada orang dewasa yang tidak merokok
Senantiasa menghirup asap rokok secara pasif dapat meningkatkan risiko seseorang untuk terserang kanker paru-paru sebanyak 25 persen. Asap rokok yang dihirup berdampak buruk pada dinding pembuluh darah dan membuat darah menjadi lebih gampang untuk menggumpal. Merokok secara pasif juga dapat menyebabkan penyempitan pembuluh darah. Semua ini membuat perokok pasif lebih berisiko terkena stroke dan serangan jantung. Dengan terganggunya pembuluh yang mengalirkan darah ke jantung, kinerja jantung pun berisiko terganggu dan bahkan berujung pada gagal jantung.
Pada ibu hamil
Wanita hamil yang dalam masa kehamilannya terpajan asap rokok berisiko lebih tinggi untuk mengalami komplikasi seperti keguguran, lahir mati, dan bayi dengan berat badan di bawah rata-rata.
Pada anak-anak
Anak-anak yang menghirup asap rokok lebih berisiko terserang kondisi seperti:
  • Asma
  • Pilek
  • Infeksi telinga dan sistem pernapasan seperti pneumonia dan bronkitis
  • Alergi
  • Meningitis
  • Sindrom kematian bayi mendadak
Bukan hanya kesehatan anak perokok pasif yang terganggu, kemampuan akademik anak juga lebih rendah dibandingkan anak yang tidak terpajan asap rokok.
Selain itu, anak-anak yang dibesarkan oleh orang tua yang merokok cenderung menjadi perokok saat mereka besar nanti. Jadilah contoh yang baik bagi anak Anda dengan berhenti merokok. Selain baik untuk kesehatan anak, berhenti merokok juga mendatangkan manfaat bagi kesehatan Anda sendiri.
Tips Terhindar dari Asap Rokok
Terdapat beberapa tempat yang patut diwaspadai oleh perokok pasif. Langkah-langkah pencegahan bisa diterapkan pada tempat-tempat tersebut.
  • Anda bisa meminta dengan sopan kepada perokok agar tidak merokok ketika bersama Anda. Jika hal itu tidak berhasil, Anda bisa menjauh agar tidak menghirup asap rokoknya.
  • Membuat rumah terbebas dari asap rokok merupakan salah satu cara terbaik yang bisa Anda lakukan untuk menjaga kesehatan keluarga. Larang siapa pun yang ingin merokok di dalam rumah.
  • Asap rokok bisa ditemui di sejumlah tempat umum seperti bus, warung dan kafe. Jika Anda memutuskan untuk pergi ke tempat umum, usahakan untuk memilih tempat atau area non-smoking yang terbebas dari asap rokok. Beberapa restoran dan mal telah menetapkan peraturan larangan merokok di tempat umum dengan membuat tempat khusus bagi para perokok.
Setelah memahami cara-cara tersebut, kini Anda lebih bisa menghindarkan keluarga dari efek buruk merokok pasif.

Tips Menghilangkan Komedo Secara Alami

Tips Menghilangkan Komedo Secara Alami
Tips menghilangkan komedo jelas sangat dicari oleh mereka, terutama kaum hawa, yang care dengan kecantikan wajah mereka. , komedo gak banget deh! Rasanya risih sekali melihat bintik-bintik hitam di hidung bukan? Yap itulah komedo. Dan komedo bisa berakibat munculnya jerawat. Khusus untuk jerawat ini Kes3h4tanKu.blogspot.co.id bisa membantu anda, Tips Sangat Ampuh Alami Hilangkan Jerawat. Ingin rasanya tangan ini menggaruknya sampai hilang kan? Eits tunggu dulu, kita tidak bisa memperlakukan komedo sembarangan alih alih bukannya bisa hilang malah akan timbul masalah baru. Nah buat kamu kamu yang merasa perlu memberantas komedo ini, akan saya berikan ulasan mengenai apa komedo itu, penyebab, dan cara menghilangkannya. Mau tahu lebih lanjut? Silahkan simak dibawah ini.

Simak ulasan berikut yang juga akan menyinggung tips menghilangkan komedo secara alami.

tips memutihkan kulit, tips menghilangkan jerawat, Tips Menghilangkan Komedo, tips menghilangkan komedo dan jerawat, tips menghilangkan komedo dengan cepat, tips menghilangkan komedo di hidung, Tips Menghilangkan Komedo hitam, Tips Menghilangkan Komedo putih, Tips Menghilangkan Komedo secara alami, tips menghilangkan komedo secara tradisional
Pertama kita bahas, Apa sih komedo?
Komedo menurut wikipedia adalah pori-pori yang tersumbat, sifatnya ini bisa terbuka maupun tertutup. Untuk komedo yang terbuka nih kelihatan seperti pori-pori membesar dan berwarna hitam sedangkan komedo tertutup, kelihatan seperti tonjolan putih kecil. Biasanya komedo ini menghinggap di area hidung dan daerah sekitar mulut. Nanti akan saya beritahukan tips menghilangkan komedo dan penyebab komedo ini.

Penyebab timbulnya komedo

tips memutihkan kulit, tips menghilangkan jerawat, Tips Menghilangkan Komedo, tips menghilangkan komedo dan jerawat, tips menghilangkan komedo dengan cepat, tips menghilangkan komedo di hidung, Tips Menghilangkan Komedo hitam, Tips Menghilangkan Komedo putih, Tips Menghilangkan Komedo secara alami, tips menghilangkan komedo secara tradisional
Nah setelah tahu apa komedo itu, kamu juga harus tahu apa penyebab dari bintik-bintik yang menyebalkan ini. Komedo disebabkan oleh sel kulit mati dan kelenjar minyak berlebih pada kulit. Cenderung terjadi pada orang-orang yang sedang berada di masa pubertas atau saat menstruasi. Komedo juga bisa disebabkan oleh make up yang berlebihan sehingga mengiritasi kulit kamu. Penyebab yang lain yaitu gaya hidup yang tidak sehat, seperti terlalu banyak merokok, minum alkohol dan kafein. Nah ini nih stres juga bisa menimbulkan berbagai macam penyakit lho, jalani hidup dengan santai dan usahakan jangan tegang. Buat yang doyan ngemil, komedo ini juga disebabkan oleh makanan lho. Makanan yang manis, gorengan, dan makanan yang kaya karbohidrat.

Tips menghilangkan komedo dengan cepat 

tips memutihkan kulit, tips menghilangkan jerawat, Tips Menghilangkan Komedo, tips menghilangkan komedo dan jerawat, tips menghilangkan komedo dengan cepat, tips menghilangkan komedo di hidung, Tips Menghilangkan Komedo hitam, Tips Menghilangkan Komedo putih, Tips Menghilangkan Komedo secara alami, tips menghilangkan komedo secara tradisional
Nah sampailah kita pada tips menghilangkan komedo secara tradisional. Sebenarnya ada beberapa pilihan cara untuk menghilangkan komedo ini misal dengan cara ke salon kecantikan, menggunakan produk kecantikan, dan juga dengan cara alami yang bisa kamu lakukan sendiri di rumah. Nah berikut beberapa cara alami yang bisa kamu coba untuk mengusir komedo dari wajah mulus kamu:
  1. Konsumsi air putih
Rutin meminum air putih minimal 8 gelas perhari bisa memperlancar metabolisme tubuh kamu sehingga racun-racun dan zat yang tidak dibutuhkan tubuh bisa dibuang secara teratur. Selain itu air putih bisa menjadi terapi untuk kecantikan.
  1. Rawat wajah secara rutin
Tips menghilangkan komedo selanjutnya yaitu perhatikan kebersihan wajah kamu. Pastikan setelah berpergian atau beraktivitas di luar yang terkena debu dan paparan sinar matahari, bersihkan wajah dengan sabun wajah. Ketika akan tidur juga pastikan wajah terhindar dari make up sehingga kulit kamu bisa bernafas dengan bebas.
  1. Menggunakan benda-benda alami ini:
–     Putih telur
Kamu cukup mengambil putih telur dan taruh di di mangkok. Setelah itu aduk sampai putih telur berbusa dan oleskan pada wajah yang ada komedonya. Kalau sudah, segera tutup dengan tisu atau bisa juga kapas. Nah tunggulah sampai kering, setelah kering angkat tisu atau kapas pelan-pelan dan boom lihatlah berapa banyak komedo yang sudah terangkat dari wajah kamu.
–     Uap air panas
Siapkan satu mangkok air panas yang telah dicampur dengan satu sendok garam. Uapi wajah atau hidung kamu dengan air panas itu selama kurang lebih 10 menit. Dengan cara ini insyaAllah juga bisa melancarkan peredaran darah.
tips memutihkan kulit, tips menghilangkan jerawat, Tips Menghilangkan Komedo, tips menghilangkan komedo dan jerawat, tips menghilangkan komedo dengan cepat, tips menghilangkan komedo di hidung, Tips Menghilangkan Komedo hitam, Tips Menghilangkan Komedo putih, Tips Menghilangkan Komedo secara alami, tips menghilangkan komedo secara tradisional
–     Lidah buaya
Ambil lidah buaya sedikit saja, lalu belah dan ambil lendirnya. Oleskan merata pada wajah berkomedo kamu, tunggu sampai kering, lalu bilas dengan air bersih.
–     Lemon
Siapkan sebuah jeruk lemon, potong menjadi 2 sampai 3 potong. Pijat wajah dengan irisan lemon tadi. Lakukan cara ini 2-3 kali dalam seminggu.tips memutihkan kulit, tips menghilangkan jerawat, Tips Menghilangkan Komedo, tips menghilangkan komedo dan jerawat, tips menghilangkan komedo dengan cepat, tips menghilangkan komedo di hidung, Tips Menghilangkan Komedo hitam, Tips Menghilangkan Komedo putih, Tips Menghilangkan Komedo secara alami, tips menghilangkan komedo secara tradisional
–     Es batu
Rawat wajah dengan menggunakan es batu supaya pori-pori wajah kamu mengecil. Pori pori yang besar memungkinkan kotoran-kotoran mudah menempel di wajah kamu. Cara merawat wajah dengan es batu adalah tempelkan es batu pada bagian berkomedo 5-10 menit. Itulah beberapa tips menghilangkan komedo hitam dan komedo putih.

Tips Cara Memutihkan dan Mencerahkan Kulit Tubuh Secara Alami

Tips Cara Memutihkan dan Mencerahkan Kulit Tubuh Secara Alami

cara-memutihkan-kulit-tubuh
Tips Cara Memutihkan dan Mencerahkan Kulit Tubuh Secara Alami. Memiliki kulit yang putih bersih memang dambaan semua orang di Indonesia khususnya para wanita. Banyak cara yang dilakukan agar kulit terlihat cerah dan bersih, mulai dari penggunaan sabun pemutih, lotion pemutih, mengkonsumsi obat pemutih, hingga yang lebih ekstrim lagi mereka melakukan suntik pemutih. Bukan hanya harganya saja yang mahal, namun resiko yang ditimbulkan dengan penggunaan obat-obatan kimia tentunya memiliki efek yang kurang baik bagi kesehatan. Padahal cara memutihkan kulit dengan cara yang alami, sebenarnya tidaklah begitu sulit, asal anda tau bagaimana caranya.

Cara Memutihkan Kulit Secara Alami

Mencerahkan kulit bisa diawali dengan anggota badan bagian luar terlebih dahulu seperti wajah, tangan, dan juga kaki. Ini dikarenakan bagian-bagian tubuh tersebut lebih sering terlihat jika dibandingkan dengan anggota tubuh lainnya. Banyak bahan yang bisa digunakan, salah satunya adalah dengan yoghurt.
Bukan hanya dapat memutihkan kulit, yoghurt juga sangat bermanfaat untuk memberikan kelembaban pada kulit wajah. Cara memutihkan kulit secara alami ini pun sangat mudah, cukup gunakan yoghurt sebagai masker wajah. Anda bisa menambahakannya dengan madu, dan diamkan selama kurang lebih 10 menit. Setelah agak kencang, bersihkan kult wajah menggunakan air bersih.
Selain bahan seperti yoghurt, cara mencerahkan kulit bisa dilakukan dengan menggunakan aneka buah seperti tomat maupun jeruk nipis. Menggunakan tomat untuk memutihkan kulit bisa dilakukan dengan cara menghaluskan tomat, bisa dengan di blender maupun di parut. Setelah itu campurkan 3 tetes jus lemon dan juga air mawar. Aduk rata kesemua bahan tersebut dan oleskan di bagian wajah dan leher. Tunggu 15 menit dan bilas hingga bersih dengan air dingin.

Tips Memutihkan Kulit

Memutihkan kulit dengan menggunakan tomat sedikit membutuhkan waktu jika dibandingkan dengan tips memutihkan kulit dengan jeruk nipis. Tak berbeda dengan tomat, jeruk nipis ini juga mengandung vitamin C. Kandungan vit C yang ada jeruk nipis ini merupakan zat pencerah alami yang dapat mencerahkan kulit secara bertahap.
Pada awal penggunaan, rasa pedih ini akan sangat terasa, tapi anda tidak perlu panik dulu karena hal itu wajar. Apabila digunakan secara rutin, rasa perih ini tidak akan timbul lagi, dan kulit wajah yang putih akan anda dapatkan.

Cara Memutihkan Kulit Tubuh

Setelah memutihkan wajah, langkah selanjutnya adalah memutihkan tubuh agar tidak terlihat belang. Cara memutihkan kulit tubuh ini bisa dilakukan dengan menggunakan alpukat atau campuran jeruk nipis dan telur. Krim pemutih ini bisa anda buat dengan cara mencampur perasan jeruk nipis dan telur putih. Kocok kedua bahan tersebut dan panaskan menggunakan panci.
Tunggu beberapa saat, agar campuran terlihat padat. Tunggulah hingga dingin, dan masukkan krim tersebut dalam wadah. Oleskan krim tersebut setiap anda hendak mandi selama dua kali sehari untuk mencerahkan kulit tubuh anda. Setelah 15 menit anda bisa mandi, untuk membersihkan sisa-sisa krim yang digunakan sebagai pemutih alami tadi.
Selain dengan cara diatas, menggunakan bengkuang untuk memutihkan kulit tubuh juga bisa dilakukan. Sudah tidak asing lagi jika buah yang memiliki warna putih ini sering digunakan sebagai bahan tambahan untuk lotion pemutih kulit.
cara-mencerahkan-kulit-tubuh

Cara Mencerahkan Kulit

Mengadopsi dari itu, kita bisa menggunakan bengkuang yang memiliki vitamin dan kalsium ini untuk memutihkan kulit tubuh. cukup balurkan parutan bengkuang pada seluruh tubuh untuk memutihkan kulit. Tunggu agak sedikit kering kemudian bilas dengan bersih.
Zat yang terdapat dalam bengkuang ini bukan hanya memiliki khasiat untuk memutihkan kulit saja, namun kandungan alami bengkuang juga dapat memberikan efek dingin pada kulit tubuh. terlebih jika membalurkan parutan bengkuang ini dilakukan setelah kita terkena paparan sinar matahari atau sepulang dari pantai.
Nah itulah tadi cara mencerahkan kulit dengan cara yang alami yang bisa anda ikuti. Selain bahannya yang mudah di dapat, cara penggunaannya pun sangat mudah. Harga beli bahannya juga tidak mahal, dan kita tidak perlu khawatir dengan resiko untuk penggunaan jangka panjang. Maka dari itu pilihlah cara yang alami meskipun hasilnya tidak bisa dilihat secara instan.